Roti untuk pizza sendiri biasanya terbuat dari roti gandum yang dipanggang bersama dengan keju dan toppingnya. Keju yang umum dipakai untuk pizza adalah keju mozarella yang tidak hanya lezat, namun juga berfungsi untuk menyatukan roti dan toppingnya. Ada beragam pilihan yang bisa dipilih untuk topping pizza mulai dari daging cincang, acar zaitun, sayuran, nanas, dan banyak lagi. Varian pizza ini bisa menjadi kekhasan masing-masing restoran dalam meracik pizza, selain juga dari bermacam tekstur rotinya.
Bagi anda pecinta pizza, tidak lengkap rasanya bila anda belum merasakan rasa autentik kuliner ini di negara asalnya.
Contents
- 1 Berikut ini tempat di Italia yang menyajikan pizza terenak yang wajib anda coba.
- 1.1 1. Pizzarium, Rome
- 1.2 2. 50 Kalò, Naples
- 1.3 3. Pizzeria La Notizia, Naples
- 1.4 4. Saporè, Verona
- 1.5 5. Starita, Naples
- 1.6 6. Da Attilio, Naples
- 1.7 7. Gusto Divino, Saluzzo (Piedmont)
- 1.8 8. ‘O Fiore Mio, Ravenna (Emilia-Romagna)
- 1.9 9. Sud, Florence
- 1.10 10. Pizzeria Da Ezio, Alano di Piave (Veneto)
Berikut ini tempat di Italia yang menyajikan pizza terenak yang wajib anda coba.
1. Pizzarium, Rome
Restoran pizza milik chef Gabriele Bonci ini menjadi berada di kota Roma. Yang menjadi kekhasan dari restoran adalah bahan tepung yang digunakan untuk rotinya terbuat dari tepung Buratto yang berasal dari utara Italia. Penggunaan tepung ini dinilai mampu menghasilkan roti yang sangat lembut.
Selain itu, roti pizza disini dimasak tanpa topping seperti kebanyakan restoran pizza lainnya. Topping baru akan ditambahkan setelah pizza dipesan, dan selalu ada topping yang khas di setiap musim. Sejumlah kritikus makanan merekomendasikan Pizza con le Patate sebagai menu yang wajib anda coba di Pizzarium. Menu ini merupakan sajian pizza dengan topping kentang dan keju mozarella yang unik.
2. 50 Kalò, Naples
Restoran pizza di kota Naples ini memang terbilang masih baru, namun 50 Kalò akan memberikan anda pengalaman menikmati pizza neapolitan tradisional Italia dengan ukuran yang cukup besar. Beberapa kritikus makanan memberikan penilaian positif terhadap penyajian pizza di 50 Kalò.
Yang menjadi kekhasan dari 50 Kalò adalah kualitas adonan roti dan bahan-bahan lainnya, serta inovasi yang dimunculkan dari sajian pizza neapolitan tradisional. Bagi anda yang ingin merasakan pizza yang otentik atau baru pertama kali mencicipi pizza, 50 Kalò adalah pilihan yang tepat. Menu pizza yang direkomendasikan di sini adalah Marinara or Pizza del’Alleanza yang merupakan sajian pizza berisi mozarella, lemak babi, bawang, dan keju Romano.
3. Pizzeria La Notizia, Naples
Satu lagi restoran pizza di Naples yang menyajikan pizza enak di Italia. Pizzeria La Notizia merupakan salah satu restoran pizza paling terkenal di kota Naples. Konsep pizza yang disajikan oleh Pizzaria La Notizia adalah pizza neapolitan klasik yang berkualitas tinggi dan membawa nuansa khas pizza Italia di tanah kelahirannya.
Chef Enzo Concia yang merupakan pemilik restoran ini dikenal sebagai ahli ragi, sehingga roti pizza yang dibuatnya bisa menjadi salah satu yang terbaik di Italia khususnya di Naples. Rekomendasi pizza di sini adalah Margherita DOP yang merupakan pizza neapolitan klasik dengan rasa yang tidak akan pernah anda lupakan.
4. Saporè, Verona
Restoran pizza di kota Verona ini memiliki keunikan tersendiri dibanding restoran pizza lain yang umumnya hanya menyajikan satu jenis adonan roti untuk seluruh menu dengan beragam topping. Namun di Saporè anda bisa menemukan berbagai macam jenis adonan roti pizza.
Saporè menjadi sangat ikonik karena keahlian chef Renato Basco yang secara konsisten dapat membuat beragam adonan itu secara konsisten dan dikatakan hampir tidak pernah salah. Sejumlah kritikus merekomendasikan Mortadella, Misticanza and Pistacchi, yakni pizza dengan topping Keju Stracchino, mozzarella, Mortadella, mesclun dan pistachio sebagai hidangan pizza khas restoran ini.
5. Starita, Naples
Starita merupakan pizarria yang berada di kota Naples dan saat ini telah memiliki cabang di New York City, Amerika. Di Starita, anda tidak akan mendapat pelayanan yang super cepat untuk sebuah pizza sebab semua menu di sini dibuat dari bahan yang super segar. Waktu penantian anda tidak akan sia-sia saat seporsi pizza dari Starita sampai ke meja anda.
Tidak hanya menyajikan pizza panggang, restoran pizza ini juga menyajikan pizza goreng yang terasa lebih ringan dan cocok sebagai camilan pengganjal perut. Menu yang direkomendasikan di restoran ini adalah Montanara provola, pizza dengan isian keju susu sapi asap yang berasal dari Campania dan tomat panggang.
6. Da Attilio, Naples
Kota Naples merupakan kota asal hidangan pizza, sehingga tidak heran bila banyak sekali restoran pizza ada di sini. Salah satu pizza enak di Italia dapat anda temukan di Da Attilio yang juga berada di kota Naples.
Banyak kritikus menilai sajian rasa dari Da Attilio menjadi rasa khas pizza Italia asli pada zaman dulu. Salah satu menu yang wajib anda coba adalah Carnevale. Pizza ini berbentuk bintang, tidak seperti kebanyakan pizza yang berbentuk bulat, dengan topping tomat, mozarella, sosis, keju parut dan kulit ricotta-stuffed.
7. Gusto Divino, Saluzzo (Piedmont)
Jika anda mencari pizza enak di Italia yang memiliki porsi besar, Gusto Divino adalah restoran yang harus anda tuju. Pizzeria ini berada di Saluzzo, sebuah distrik di provinsi Cuneo. Restoran pizza Gusto Divino menjadi sangat menonjol di daerah ini karena kebanyakan restoran di sini menyajikan masakan tradisional Italia selain pizza.
Baca Juga : 10 Makanan Khas Monaco, Wajib Di Coba Ketika Liburan Kesana
Seluruh bahan baku di restoran ini menggunakan bahan-bahan lokal yang berkualitas tinggi seperti keju Castelmagno hingga keju Burrata dari Gioia Colle di Puglia. Anda wajib mencoba Croccante Caprino yang merupakan pizza dengan isian keju burrata dan Iberico Ham.
8. ‘O Fiore Mio, Ravenna (Emilia-Romagna)
Restoran pizza ‘O Fiore Mio berada di distrik Ravenna provinsi Emilia-Romagna. Restoran ini juga memiliki cabang ‘O Fiore Mio Strada di distrik Bologna dan di kota Milan. Di Ravenna anda bisa menikmati pizza dengan suasana tepi pantai yang menyejukan mata.
Pizza yang disajikan menggunakan bahan-bahan berkualitas tinggi dengan memegang resep pizza tradisional. Salah satu menu yang menjadi andalan restoran pizza ini adalah Romana yakni pizza dengan topping tomat San Marzano, keju mozarella, ikan teri, dan oregano.
9. Sud, Florence
Di Kota Florence anda bisa menemukan restoran pizza yang patut anda coba bernama Sud. Di restoran ini anda bisa menemukan berbagai menu pizza tradisional seperti Margherita, Napoli and Marinara, dengan cita rasa yang luar biasa. Pizza neapolitan disini terbuat dari adonan dari 3 macam tepung, tomat yang manis, serta mozarella dari susu kerbau. Untuk rekomendasi, anda wajib mencoba pizza Margherita dan Marinara khas Sud yang klasik.
10. Pizzeria Da Ezio, Alano di Piave (Veneto)
Pizzeria Da Ezio berada di distrik Alano di Piave yang berada di provinsi Veneto. Pizzeria ini punya hidangan pizza khas yang dikembangan oleh chef Denis Lovatel. Adonan roti yang dikenal dengan nama “Tonda Crunch” ini memiliki tekstur yang ringan, renyah, dan mudah dicerna.
Menu khusus seperti Flower Power, merupakan menu musiman yang wajib anda cicipi. Anda akan menemukan pizza yang unik dengan topping fior di latte atau keju mozarella dari susu sapi, sayuran escolare, saus ikan teri, serta hiasan bunga yang bisa dimakan. Menu lain yang bisa anda cicipi adalah La Parmigiana dei Re dengan isian tomat San Marzano, confit tomat anggur, terong panggang, dan keripik Grana Padano.